Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) berencana mengizinkan penonton masuk ke dalam Axiata Arena untuk Malaysia Open, 25-30 Mei 2021. Asosiasi nasional itu sedang menunggu lampu hijau dari Dewan Keamanan Nasional dan Kementerian Kesehatan.

Presiden BAM Datuk Seri Norza Zakaria mengatakan, “Dalam hal persentase (penggemar yang diperbolehkan masuk), mungkin kita bisa menggunakan pedoman dari MFL (Malaysian Football League).”

Maksimum 1600 penonton akan diizinkan untuk menonton Malaysia Open di dalam stadion jika mengikuti pedoman yang sama dengan MFL.

Ia juga menambahkan, Malaysia Open akan menerapkan konsep gelembung yang sama seperti yang digunakan pada seri Asia di Bangkok, Thailand.

Baca cerita selengkapnya di Bernama.com.