Unggulan pertama tunggal puteri Tai Tzu Ying mengundurkan diri dari Yonex Sunrise Hong Kong Open yang akan digelar pada Selasa lantaran cedera lutut yang ia alami.

“Saya perlu istirahat namun tidak bisa menemukan waktu luang agar lutut saya membaik. Saya hanya punya waktu satu minggu pasca French Open sebelum berlaga di sini. Tentunya terasa menyakitkan dan saya khawatir malah memperburuk kondisi,” Tutur Tai Tzu Ying kepada BWF sekaligus mengkonfirmasi dirinya bakal absen di Hong Kong Open pekan depan.

Pebulutangkis papan atas Malaysia Lee Zii Jia juga memutuskan mundur dari Hong Kong Open demi pemulihan lantaran keracunan makanan yang dideritanya.

Alasan serupa juga membuat Lee Zii Jia mundur dari laga melawan Kento Momota pada Kamis di Fuzhou China Open.

“Lee Zii Jia merasa lesu dan menemui kesulitan untuk latihan lantaran keracunan makanan. Kami sudah memutuskan untuk menariknya dari Hong Kong Open dan ia akan melakukan pemeriksaan medis di Malaysia,” tegas pelatih Malaysia, Hendrawan.